Ini dia beberapa tips menenangkan pikiran stres saat diliputi masalah...
Hai evonister, setuju ga kalo yang namanya hidup tu akan selalu ada masalahnya? Nah mungkin ada berbagai macam masalah menghadapi kehidupan pribadi kita masing2, ada masalah yang kelas ringan, kelas berat, dan mungkin masalah yang bisa bikin rambut kita rontok tanpa bersisa...(hehehe parah juga tu :D )
Tapi semua masalah pasti ada jalan keluarnya, namun agar jalan keluarnya itu bisa kita temukan butuh yang namanya ketenangan pikiran? Nah gimana caranya buat bisa nenangin pikiran disaat kita diliputi masalah berat? Berikut The Evolutionister sedikit berbagi saran bagi kamu-kamu semua...semoga membantu ^^
1. Hadapi masalah itu dengan pikiran terbuka dan berpikir positif, bahwa semua masalah pasti ada hikmahnya bagi kita.
2. Berusaha temukan inti permasalahan saat itu juga, dan berhentilah untuk saling menyalahkan siapa penyebab timbulnya masalah.
3.Berbagilah dan jujurlah dengan orang2 terdekat yang bisa kamu percaya. Namu jika saat masalah itu terjadi tidak ada satupun orang yang bisa kamu jadikan tempat berbagi, maka berusahalah untuk merelaksasi pikiran, hirup nafas dengan teratur dan buat diri kamu berada pada kondisi senyaman mungkin.
4. Lebih banyaklah introspeksi diri, karena jika bisa untuk lebih dulu introspeksi diri maka itu akan menumbuhkan rasa sabar dengan sendirinya.
5. Selalu tanamkan dalam pikiran, masih banyak orang yang menghadapi kondisi dan masalah yang lain yang lebih berat dari yang kita hadapi sekarang. Namun lihatlah mereka mampu bertahan, dan kenapa kita tidak?
6.Lakukan pijat relaksasi kepada diri sendiri, pijatlah perlahan bagian-bagian kepala kita yang terasa padat atau sakit.
7. Saat masalah itu benar-benar didepan mata, alihkan dan kurangi beban pikiran ke hal lain yang bisa sedikit menenangkan.
8. Mulailah untuk berprinsip bahwa masalah akan selalu datang ke hidup kita, kalau masalah yang sekarang saja tidak bisa kita lalui bagaimana dengan masalah yang lain yang pastinya seiring bertambah usia maka akan semakin berat pula masalah yang akan kita lalui.
9. Berjiwa besarlah, karena sesungguhnya kita yang sedang diliputi masalah itu adalah kita yang sedang mengikuti ujian untuk bisa jadi sosok yang lebih baik.
10. Dan yang TERPENTING, kita semua punya Tuhan. Maka segeralah berserah diri dan meminta petunjuk pada Yang Maha Kuasa.
Nah gimana pendapat evonister semua? Setuju tidak setuju, semua ada sama kamu.Hmmm demikian saja tips dan saran dari The Evolutionister, semoga ada manfaat dari postingan saya ini. Be positive ^^
Kamu pasti mampu melaluinya...percayalah!!!
Wednesday, January 26, 2011 0 comments
0 comments: